Mengapa baby blues itu bisa terjadi dan bagaimana kita menyembuhkannya?

Jawaban


Sebelumnya kita harus paham dulu tentang definisi Baby Blues itu sendiri.

Postpartum Syndrome atau yang lebih dikenal Baby Blues adalah sebuah gangguan psikologi sementara yang ditandai dengan rasa depresi, sedih dan emosi yang memuncak.

Gangguan tersebut terjadi pada ibu-ibu yang selang beberapa hari setelah melahirkan.

Walau hal itu terdengar sepele, hal tersebut bisa berdampak buruk bagi ibu dan sang bayi.

Ada beberapa faktor pemicu terjadinya Baby Blues :

  1. Berubahnya kadar hormon secara mendadak dalam tubuh sang ibu, terutama disebabkan penurunan kadar hormon progesteron dan estrogen pasca melahirkan.
  2. Stres saat masa kehamilan.
  3. Rasa lelah yang berlebih saat melahirkan.
  4. Kehamilan terjadi karena tidak diharapkan. Seperti akibat pemerkosaan.

Dalam penyembuhannya, sang ibu perlu mendapat dukungan moril dari dokter, psikologi dan keluarga sekitar.

Selain itu perlu juga melakukan terapi ringan seperti olahraga, istirahat yang cukup, meditasi/beribadah dan terapi lainnya yang disesuaikan dengan kebutuhan sang ibu.

Kamu punya jawaban lain dari pertanyaan ini?, Yuk! berbagi di kolom komentar 🙂

Categorized in: